IMG-LOGO
Tips & Trik

Cara Mengolah Lidah Buaya Untuk Dikonsumsi & Kecantikan

11 May 2022

kecipir.com

Petani kami menanam lidah buaya tanpa menggunakan pestisida dan pupuk kimia. Tentu saja, kualitasnya terjamin lebih sehat.

Meski harganya sangat terjangkau, tak jarang petani mengalami kelebihan panen. Sayang sekali jika Moms melewatkan manfaat lidah buaya organik yang kami tanam.

Mengolah lidah buaya memang tidak bisa dilakukan sembarangan. Kali ini kita akan mengulas cara mengolah lidah buaya menjadi minuman nata de coco hingga produk perawatan untuk wajah.

Tips pengolahan yang akan kita bahas dirangkum dari beberapa penelitian ilmiah yang telah banyak dilakukan. Yuk simak 3 cara mengolah lidah buaya di bawah ini!

 

Nata De Coco dari Lidah Buaya

 

cara mengolah lidah buaya menjadi nata de coco

 

Jika biasanya Moms mengonsumsi minuman Nata de Coco yang terbuat dari air kelapa. Sebenarnya Moms bisa juga membuatnya dari daging lidah buaya. Minuman ini kerap disebut dengan Nata de Aloe Vera.

Pembuatannya cukup mudah dan lebih simpel, sebab tidak memerlukan proses fermentasi. Rasanya tidak kalah segar. Teksturnya pun tak jauh berbeda, kenyal seperti jeli.

Berikut ini cara mengolah lidah buaya menjadi nata de coco:

 

Bahan:

  • 500 gram lidah buaya
  • 1 buah jeruk nipis
  • 2 sdm garam
  • Gula secukupnya
  • Air secukupnya
  • Daun pandan secukupnya

 

Cara membuat:

  1. Cuci bersih lalu kupas kulit lidah buaya
  2. Potong dadu daging lidah buaya
  3. Cuci potongan dagingnya dalam 3 kali bilasan. Pada bilasan ke-3 tambahkan 1 sdm garam untuk membersihkan lendirnya.
  4. Rebus air hingga 70 derajat celcius, lalu gunakan untuk blansir daging lidah buaya.
  5. Angkat dan tiriskan, lalu siram dengan air es/dingin.
  6. Beri perasan air jeruk nipis dan diamkan selama 10 menit.
  7. Rebus lagi air dicampur dengan gula & daun pandan, lalu masukkan daging lidah buaya.
  8. Minuman Nata de Aloe Vera siap disantap!

 

Lidah buaya mengandung senyawa flavonoid yang berfungsi sebagai antioksidan. Pengolahan suhu tinggi daat menyebabkan kandungan tersebut rusak.

Karenanya, disarankan untuk membuat minuman Nata de Aloe Vera menggunakan teknik blansir pada suhu 70 derajat celcius.

 

Membuat Skincare dari Lidah Buaya

 

cara mengolah lidah buaya untuk wajah

 

Lidah buaya memang lebih terkenal akan manfaatnya untuk kecantikan. Tak heran jika produsen skincare memanfaatkan tanaman ini sebagai bahan baku untuk produk perawatan kulit, wajah, dan rambut.

Sekitar 5% kandungan lidah buaya adalah bahan aktif berupa asam amino, mineral, vitamin, enzim, minyak esensial, dan glikoprotein. Fungsi utama lidah buaya untuk kecantikan adalah menstimulasi pembentukan jaringan epidermis sehingga membantu proses regenerasi sel kulit.

Moms bisa memanfaatkan lidah buaya untuk perawatan kulit, caranya:

  1. Cuci bersih lidah buaya.
  2. Kupas kulitnya hingga bersih.
  3. Ambil bagian daging berwarna putih bening.
  4. Diamkan daging lidah buaya di dalam kulkas selama 3-5 jam.
  5. Setelah terasa dingin, oleskan lidah buaya ke permukaan kulit.
  6. Diamkan 3 – 5 menit lalu bilas dengan air bersih.
  7. Lakukan perawatan secara rutin untuk mendapatkan kulit yang sehat.

 

Minuman Segar dari Lidah Buaya

 

cara memasak lidah buaya

Es campur lidah buaya (Sumber: Dapurresep)

 

Terasa kan Moms akhir-akhir ini cuaca makin panas? Nah, lidah buaya bisa juga diolah menjadi minuman super segar, yaitu Es Campur Lidah Buaya!

Bahan dan cara pembuatannya cukup praktis. Moms bahkan bisa menjadikan minuman ini untuk ide usaha dari rumah loh.

 

Bahan:

  • 500 gram daging lidah buaya siap konsumsi
  • 500 gram pepaya mengkal, potong dadu
  • 1 sdm biji selasih siap konsumsi
  • ¼ sdt garam
  • Air secukupnya
  • Gula secukupnya
  • Sirup atau bisa diganti dengan perasa jeruk lemon/nipis
  • Es batu secukupnya

 

Cara membuat:

  1. Didihkan air, masukkan gula dan garam.
  2. Siapkan gelas saji. Masukkan pepaya dan selasih, tambahkan lidah buaya.
  3. Siram dengan sirup atau sari jeruk, tambahkan es batu.
  4. Tambahkan air secukupnya, es campur lidah buaya siap dihidangkan!

 

Itu dia ke-3 cara mengolah lidah buaya super mudah. Semuanya bisa Moms praktikkan di rumah.

Untuk mendapatkan lidah buaya berkualitas premium dan bebas pestisida, Moms bisa membelinya di website atau aplikasi Kecipir. Lihat produknya disini.

 

kecipir.com

 

Total Page Visits: 1393 - Today Page Visits: 1

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Unduh aplikasi kecipir.com untuk belanja lebih mudah