IMG-LOGO
Tips & Trik

Cari Tahu 6 Manfaat Daun Katuk untuk Bayi

19 October 2020

banner promo kecipir

Selama ini kita mengenal daun katuk sebagai daun yang bermanfaat untuk ibu menyusui.  Namun, ternyata daun katuk juga memiliki banyak khasiat untuk bayi.  Dengan begitu, sangat tepat jika ibu dan bayi mengonsumsi daun katuk sebagai asupan.

Meskipun memiliki banyak manfaat, konsumsi daun katuk yang tidak tepat, dapat menghilangkan manfaat daun katuk untuk bayi.  Bahkan dapat menimbulkan kondisi yang cukup berbahaya, sehingga katuk harus dikonsumsi dengan cara yang tepat.

 

 

Manfaat Daun Katuk untuk Bayi

 

 

Bagi bayi, ASI adalah suatu hal yang sangat penting dan tidak bisa dilepaskan dari kehadirannya.  ASI adalah makanan wajib bagi bayi, terutama bayi di bawah usia 6 bulan.   Agar ASI memiliki nutrisi yang cukup sebagai makanan eksklusif bayi, konsumsi makanan yang bergizi bagi ibu harus diperhatikan.

Salah satu daun yang baik dikonsumsi untuk ibu menyusui adalah daun katuk.  Ternyata, manfaat daun katuk juga tak hanya dirasakan oleh ibu, tetapi juga bayinya. 

Berikut beberapa manfaat daun katuk yang bisa dirasakan oleh bayi:

 

1. Meningkatkan Kecerdasan Bayi

Selain dapat digunakan untuk meningkatkan produktivitas ASI, daun katuk juga berkhasiat untuk meningkatkan kualitas ASI yang dihasilkan.  Hal ini dibuktikan dengan ASI yang keluar dari ibu yang mengonsumsi katuk lebih kaya akan mineral yang dibutuhkan untuk perkembangan bayi.

Zat besi dalam daun katuk dapat membantu meningkatkan perkembangan otak pada bayi, sehingga bayi bisa tumbuh menjadi anak yang cerdas.

 

2. Membantu Pertumbuhan Tulang dan Gigi

Selain zat besi, kandungan fosfor dalam daun katuk yang disampaikan lewat ASI kepada bayi juga membantu dalam pertumbuhan tulang dan gigi.  Saat sedang hamil, konsumsi daun katuk dapat menghindarkan ibu hamil dari pengeroposan tulang.

Pada saat menyusui, manfaat tersebut bisa dirasakan juga oleh bayi.

Baca juga, “5 Alasan Mengapa Kita Harus Mengonsumsi Produk Organik”

 

resep daun katuk

Daun katuk organik Kecipir dipetik langsung dari kebun petani lokal

 

3. Memperbaiki Penglihatan

Setiap makanan yang ibu konsumsi, pasti akan berdampak pada bayi karena bayi ikut serta meminum ASI darinya. Pengetahuan ini perlu ditanamkan pada setiap wanita yang sedang menyusui, karena makanan yang tidak sehat juga menimbulkan dampak yang tidak baik bagi bayinya.

Seperti konsumsi daun katuk, meski bayi tidak mengonsumsinya secara langsung, bayi tetap dapat merasakan manfaat daun katuk melalui ASI yang dihisapnya.  Tumbuhan ini mengandung vitamin A yang bagus untuk penglihatan ibu dan bayi. 

 

banner promo kecipir

 

4. Mengobati Batuk

Batuk yang dialami oleh anak di bawah satu tahun memang sangat mengkhawatirkan.  Terkadang memercayakan obat kimia juga menimbulkan rasa waswas karena anak masih terlalu kecil.  Untuk mengatasinya, ibu bisa memberikan daun katuk sebagai obat pereda batuk.

Daun katuk bisa dijadikan sebagai salah satu sayur yang dimasukkan ke dalam bubur bayi atau MPASI, tentunya dengan jumlah yang tidak berlebihan.

 

5. Meredakan Demam

Selain batuk, demam pada anak juga bisa diatasi dengan olahan daun katuk ini. Ibu bisa meramu daun katuk menjadi makanan kesukaan anak agar mau dikonsumsi. Untuk mendapatkan daun katuk, kamu bisa membelinya di aplikasi Kecipir yang menyediakan aneka ragam sayuran kaya manfaat.

 

Berikan puree daun katuk sebagai MPASI 6 bulan (Sumber: Mommyasia)

 

6. Mengobati Flu

Kandungan nutrisi dan gizi pada katuk yang banyak menjadikan daun ini patut disebut sebagai daun sejuta manfaat. Konsumsi sup daun katuk pada anak dapat meredakan demam yang dialaminya, sehingga anak bisa terobati tanpa merasa meminum obat.

Saat memutuskan untuk memberikan daun katuk sebagai konsumsi langsung untuk bayi, pastikan bayi telah berumur minimal 6 bulan agar manfaat daun katuk untuk bayi bisa dirasakan.

Pastikan juga untuk mengonsumsi daun katuk yang telah melalui proses pemanasan.  Sebab daun katuk mentah yang dikonsumsi dalam jangka panjang dapat menyebabkan beberapa gangguan kesehatan.  Seperti yang dijelaskan dalam studi ini.

Selain itu, pilihlah daun katuk organik sehingga lebih aman untuk anak-anak.  Tahukah kamu bahwa pestisida juga dapat mencemari ASI loh.

Maka dari itu ayo konsumsi sayuran dan produk organik. Jangan khawatir soal harga, karena di Kecipir.com harga produk organik sangat bersahabat.

 

banner promo kecipir

 

Total Page Visits: 10905 - Today Page Visits: 1

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Unduh aplikasi kecipir.com untuk belanja lebih mudah