IMG-LOGO
Resep

Resep Membuat Tumis Daun Pepaya Enak Tidak Pahit

24 January 2018

daun pepaya

Tumis  daun pepaya memang dapat dibilang masakan yang memiliki rasa yang cukup unik, karena daun ini memiliki rasa yang pahit sekali. Selain terkenal sering menjadi bahan jamu tradisional, ternyata daun pepaya juga enak jika dibuat tumisan.

Pahitnya daun pepaya dalam tumisan akan sedikit hilang jika kita bisa mengolahnya dengan cara yang benar. Cara pertama adalah dengan cara merebus daun tersebut dengan sedikit garam.  Setelah matang, peras daunnya hingga kandungan air benar-benar hilang. Cara yang kedua adalah, kamu bisa merebus daun pepaya dengan ampo atau daun jambu sebelum mengolahnya menjadi tumisan yang lezat.

Inspirasi resep Nugget Tempe yang Enak dan Sehat untuk Si Kecil.

Resep Membuat Tumis Daun Pepaya Enak dan Tidak Pahit

Bahan-bahan yang diperlukan:

  • Daun pepaya yang sudah direbus dengan garam atau ampo (daun jambu) dan sudah dicuci bersih serta sudah dipotong-potong.
  • Dua sendok udang Rebon (sudah disangrai)
  • Satu papan petai, potong menjadi tiga bagian
  • Dua lembar daun salam
  • Lengkuas yang sudah dimemarkan seukuran 2 cm
  • Bawang putih tiga siung, cincang kasar
  • Bawang merah enam butir, cincang kasar
  • Cabai merah besar dua buah, cincang kasar
  • Satu buah tomat hijau yang dipotong-potong
  • Garam 1/2 sendok teh
  • Gula pasir 3/4 sendok teh
  • Kaldu ayam bubuk 1/4 sendok teh
  • Air 50 ml
  • Minyak goreng secukupnya untuk menumis

Proses memasak:

  1. Pertama panaskan minyak goreng lalu tumis bawang putih dan bawang merah hingga layu.
  2. Selanjutnya masukkan cabai, tomat, lengkuas, dan daun salam
  3. Setelah benar-benar harum, masukkan air, garam, gula, kaldu ayam, dan petai.
  4. Tunggu hingga petai setengah matang lalu masukkan daun pepaya dan rebon.
  5. Masak hingga matang dan cicipi untuk memastikan rasanya.
  6. Sajikan selagi hangat.

Itulah proses membuat tumis daun pepaya yang enak dan tidak pahit.  Kamu juga harus mencoba daun pepaya jepang yang ukurannya lebih kecil dibanding daun pepaya biasa.  Nah, daun pepaya organik bisa kamu order disini.  Segera belanja dan coba resep ini dirumah!

Baca Juga: Manfaat Talas Bagi Penderita Diabetes

Total Page Visits: 2302 - Today Page Visits: 1

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Unduh aplikasi kecipir.com untuk belanja lebih mudah