IMG-LOGO
Tips & Trik

3 Jenis Makanan Untuk Penderita Hepatitis B

17 October 2021
makanan untuk penderita hepatitis b

Ditengah penambahan kasusnya, penting sekali mengetahui makanan untuk penderita hepatitis b

 

Penyakit hepatitis B setiap tahun semakin bertambah jumlah kasusnya. Kita perlu tahu bagaimana cara penularan dan pencegahan penyakit ini.

Salah satu hal yang penting juga untuk diketahui adalah makanan apa yang boleh dan tidak boleh dikonsumsi oleh penderita hepatitis B. Jenis makanan buah dan sayur dangat dianjurkan untuk dikonsumsi.

Menariknya, berdasarkan penelitian ini, daun kelor berpotensi digunakan sebagai obat herbal untuk menyembuhkan hepatitis B loh. Penasaran? Yuk simak artikelnya hingga tuntas.

 

Cara Penularan & Pencegahan Hepatitis B

 

Hepatitis B merupakan penyakit radang hati

 

Sebenarnya hepatitis B bisa sembuh dengan sendirinya. Namun, jika infeksinya bertahan lama di dalam tubuh dan mencapai kronik bisa menyebabkan sirosis hingga kanker hati.

Penyakit hepatitis B identik dikenal sebagai penyakit kuning. Gejala penyakit ini diawali sakit kepala, pusing, mual, dan tubuh berwarna kuning.

Penyebarannya melalui virus hepatitis B di dalam darah dan cairan tubuh (cairan organ reproduksi). Salah satu aktivitas yang berpotensi menyebarkan virus ini adalah hubungan seksual dengan penderita dan berbagi jarum suntik.

Hmmm, lalu sebaiknya dicegah dengan cara apa ya?

Cipers jangan risau lagi, kamu bisa melakukan pencegahan dengan melakukan vaksin hepatitis. Selain itu, kamu juga perlu mennghindari berhubungan seks dengan penderita, serta tidak saling berbagi jarum suntik.

 

Rekomendasi Makanan Untuk Penderita Hepatitis B

 

 

Makanan yang sering kita konsumsi memiliki dampak pengaruh besar terhadap kesehatan tubuh. Bagi penderita hepatitis B ada beberapa jenis makanan yang perlu dihindari yaitu makanan gula, lemak, dan kalori tinggi.

Berikut daftar larangan makanan untuk penderita hepatitis B:

  1. Lemak jenuh seperti mentega, olahan susu berlemak tinggi, potongan daging berlemak dan makanan yang digoreng
  2. Alkohol
  3. Makanan dan minuman tinggi gula seperti kue dan soda
  4. Makanan yang dipanggang
  5. Makanan tinggi garam
  6. Makanan olahan yang mengandung zat kimia tambahan dan garam tinggi
  7. Makanan pengawet yang banyak mengandung sodium

 

Saat terinfeksi, organ hati sedang berusaha melawan virus hepatitis B sehingga kita dianjurkan untuk mengonsumsi makanan yang tidak membutuhkan kerja ekstra organ tersebut. Berikut 3 jenis makanan yang direkomendasikan:

 

1. Makanan Rendah Karbohidrat dan Gula

Demi mencegah komplikasi penyakit, penderita sebaiknya menjaga berat badan tetap ideal dengan membatasi makanan yang tinggi gula dan karbohidrat. Terlalu banyak mengonsumsi karbohidrat dan gula bisa memicu resistensi insulin dan berisiko penyakit fatty liver.

 

2. Aneka Sayur dan Buah

Konsumsi sayur dan buah lebih mudah dicerna oleh organ hati. Jenis makanan ini sangat kaya serat dan nutrisi yang dibutuhkan oleh tubuh penderita.

 

3. Makanan Sumber Protein

Konsumsi protein merupakan salah satu cara yang dapat kita lakukan untuk menyembuhkan gejala. Makanan yang mengandung protein adalah ikan, kacang-kacangan, telur, susu, yogurt, dan keju. 

 

Obati Hepatitis B dengan Daun Kelor

 

makanan untuk penderita hepatitis b

 

Daun kelor berpotensi menjadi obat herbal untuk mengobati hepatitis B. Kelor mengandung lebih dari 90 nutrisi yang terdiri dari 48 jenis antioksidan dan 38 jenis anti inflamasi untuk membantu penyembuhan hepatitis B. 

Terapi nonfarmakologi untuk mengobati hepatitis b bisa dilakukan dengan mengonsumsi daun kelor. Caranya:

1. Tumbuk daun kelor yang sudah dicuci bersih lalu campurkan air kelapa dan saring

2. Tambahkan madu sesuai selera lalu aduk merata

3. Ramuan kelor dan madu siap diminum. untuk hasil yang lebih maksimal, minum ramuan rutin hingga sampai sembuh.

 

Kamu bisa mendapatkan daun kelor organik dan air kelapa organik di aplikasi Kecipir. Lihat produknya disini.

Di Kecipir, kamu juga bisa belanja sayur dan buah organik segar dengan sistem belanja online zero waste. Pesananmu dijamin fresh karena dikirim kurang dari 24 jam setelah dipanen.

Nikmati gratis ongkir dengan minimal order 50-ribu dan diskon 10% semua produk setiap hari. Diskon kami berikan tanpa menaikkan harga, no tipu-tipu. Dijamin harga termurah sampai di depan rumah!

Klik disini untuk belanja sayur dan buah organik zero waste.

 

belanja sayur online murah

 

 

Total Page Visits: 1271 - Today Page Visits: 1

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Unduh aplikasi kecipir.com untuk belanja lebih mudah